Beranda » Artikel » Mengenal Perbedaan Motor Matic dan Manual, Ini Lho

Mengenal Perbedaan Motor Matic dan Manual, Ini Lho



Perbedaan motor matic dan manual dapat Anda gunakan sebagai acuan ketika Anda bingung ingin membeli motor yang mana, matic atau manual. Akan tetapi Anda juga dapat memilih motor mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan sesuai dengan dana yang Anda siapkan. [caption id="attachment_57479" align="aligncenter" width="800"] (unsplash.com)[/caption]

Ini Beberapa Perbedaan Motor Matic dan Manual

Meskipun memiliki fungsi yang sama kedua motor ini tentunya memiliki perbedaan dari berbagai sisi. Perbedaan inilah yang kadang dijadikan sebagai pertimbangan untuk membeli motor yang mana. Berikut ini adalah beberapa perbedaannya:

Bodi Motor

Body motor matic memiliki dimensi yang lebih kecil hingga bobotnya lebih ringan dan juga cenderung lebih pendek. Hal inilah yang menjadikan motor matic lebih disukai oleh kaum perempuan. Sedangkan motor manual lebih berat dan cenderung lebih tinggi.

Perawatan Mesin

Perawatan mesin matic lebih sulit karena mesinnya yang tertutup dan lebih rumit. Mesin motor matic berada di dalam body motor sehingga lebih sulit dideteksi bila terjadi kerusakan. Sementara itu, motor manual perawatannya lebih mudah karena mesinnya yang terbuka dan tidak sepenuhnya tertutup body motor.

Transmisi

Pada motor matic sistem yang digunakan bernama Continuously Variable Transmission (CVT) yang tidak memerlukan pindah gigi sehingga lebih praktis. Sedangkan motor manual harus mengganti gigi ketika digunakan berkendara. Motor matic sendiri hanya perlu mengatur tuas gas dan rem saja ketika mengendarainya.

Sistem Pengereman

Perbedaan motor matic dan manual yang terakhir adalah sistem pengeremannya. Motor matic pengeremannya tidak bersifat otomatis dan remnya melekat pada bagian ban kendaraan. Sedangkan motor manual menggunakan sistem rem mesin, dimana proses pengereman dapat berjalan lebih ringan dan efektif karena adanya bantuan pada rem mesin kendaraan.
Dipublish pada 3 July 2022 | Dilihat sebanyak 153 kali | Kategori: Artikel
Bagikan

  • Belum ada komentar

    Artikel Menarik Lainnya
    Webportal Marketing Motor
    Marketing-Motor.net merupakan Webportal Marketing Motor di Seluruh Indonesia. Marketing-Motor.net membantu pengunjung website untuk mendapatkan informasi Produk, Spesifikasi, Harga dan Promo terbaru serta kontak Marketing Motor yang sesuai dengan lokasi tempat tinggal pengunjung.
    Marketing-Motor.net bukan merupakan Dealer Sepeda Motor, serta tidak menjual Produk Motor. Marketing-Motor.net hanya menyediakan kontak marketing, bukan merupakan website Jual Beli, tidak ada transaksi apapun yang terjadi di Website.
    Segala komunikasi dan transaksi Dilakukan langsung dengan marketing dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pembeli dan Marketing.